Bicarasurabaya.com – UPTD Gudang Farmasi yang berada di Jalan Rungkut Puskesmas No. 7 Surabaya, menjadi tempat penyimpanan sementara Vaksin Covid-19.
Sebelum didistribusikan ke rumah sakit dan Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes), vaksin akan disimpan di cold room gudang farmasi dengan suhu sekitar 2 hingga 8 derajat celcius.
Selama berada di tempat penyimpanan Gudang Farmasi milik Pemkot Surabaya tersebut, petugas dari kepolisian dengan senjata lengkap akan melakukan pengawasan dan pengamanan. (BS02)